Selasa, Januari 22, 2008

Non-Golkar Mulai Galang Kekuatan //JDL

Siap Berkoalisi
di Pemilu 2009 //sub

LUWUK – Untuk menghadang kekuatan partai Golkar pada Pemilu tahun 2009 nanti, sejumlah partai besar lain akan berkoalisi. Namun koalisi yang dimaksud hanya sebatas merumuskan bersama langkah strategis apa yang bakal ditempuh mereka, untuk mengganjal upaya Golkar meraih dukungan suara dalam pemilu mendatang.
Dari hasil penelusuran sementara Luwuk Post di kalangan aleg DPRD Kabupaten Banggai, diketahui kemungkinannya koalisi non Golkar ini akan lebih diseriusi lagi usai pemerintah mengumumkan hasil electoral threshold. Sebab dari situ baru bisa diketahui partai mana saja yang dinyatakan layak ikut pemilu.
Wacana akan adanya koalisi didug kuat berhembus menyusul makin jelasnya manuver politik yang tengah dilancarkan partai berlambang beringin itu.
Ketua DPD PDIP Suryanto yang dimintakan tanggapannya soal wacana itu, mengatakan tidak menutup kemungkinan partainya berkoalisi dengan partai lain ketika Pemilu. Tapi koalisi yang dimaksud sebatas menyamakan visi untuk memenangkan Pemilu. Menurut Suryanto, koalisi bukan sesuatu yang terlarang. Tapi hal tersebut merupakan salah satu ikhtiar politik untuk mencapai tujuan partai. Apakah wacana itu menandakan partai non Golkar takut kalah di Pemilu? "Tidak seperti itu, tapi lebih pada penguatan program untuk memenangkan pemilu," kelit Suryanto.
Di tempat lain, sekretaris Dewan Syuro PKB Kabupaten Banggai. Noktah Ngareng mengatakan, apa saja bisa terjadi di Pemilu 2009 nanti. Dan untuk mencapai target yang sudah ditetapkan, partai bisa saja menempuh berbagai cara. ”Termasuk kemungkinan adanya koalisi seperti yang berkembang itu,” katanya. Hanya saja, kata dia, untuk sekarang wacana itu masih terbilang dini untuk dibicarakan.(Bim2/lp online)





Tidak ada komentar: